Diberdayakan oleh Blogger.
 
Minggu, 10 Maret 2013

Pertumbuhan Ekonomi Harus Dorong UMKM di Kota Tangsel

0 komentar

Bisnis Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) tersebar cukup merata di segala penjuru pelosok nusantara. UMKM telah terbukti sepanjang sejarah bangsa muncul sebagai motor penggerak dan penyelamat perekonomian Indonesia.

Di Kota Tangerang Selatan saja, setidaknya ada lima jenis UKM atau industri kerajinan yang terdapat di Kota Tangerang Selatan, yaitu kerajinan kayu berjumlah 165 unit, anyaman 28 unit, gerabah 1 unit, kain 293 unit dan makanan 164 unit. Selain itu industri kerajian tersebut, juga terdapat 7 unit pabrik yang di dalamnya terdapat  satu kawasan industri (data Dinas Koperasi dan UKM Kota Tangerang Selatan). Apabila UMKM ini didorong untuk tumbuh dan berkembang maka hal ini adalah potensi besar untuk lebih mendongkrak laju pertumbuhan ekonomi tahun 2013 di Kota Tangerang Selatan.

Tahun lalu saja, data Badan Pusat  Statistik (BPS) mencatat laju pertumbuhan ekonomi di Kota Tangerang Selatan menembus angka 8,7 persen. Maka dengan nilai rata-rata tingkat nasional sesungguhnya Pemerintah Kota Tangerang Selatan mampu mendorong pertumbuhan usaha kecil di kota dengan motto cerdas, modern dan religius ini. Karena pertumbuhan ekonomi yang melebihi 6 persen saja bisa ikut mendorong ekspansi usaha kecil dan menengah di kawasan Asen. (Tempo, 8 Maret 2013).

Langkah Walikota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany belum lama ini yang telah membuat kebijakan dengan memberikan secara gratis sertifikat tanah dan merk Harta Karya Intelektual (HAKI) kepada 50 pelaku UMKM di Kota Tangerang Selatan harus diapresiasi. Karena kebijakan ini tentu sangat membantu pelaku UMKM tersebut untuk mendapat kemudahan akses modal usaha atau kredit usaha dari bank.

Tapi kebijakan pro UMKM ini jangan hanya berhenti disini, karena masih banyak permasalahan yang dihadapi pelaku UMKM untuk mengembangkan bisnisnya, dan kemungkinan UMKM yang belum tercatat dan disentuh oleh Dinas Koperasi dan UKM saya rasa masih banyak. Belum berkembangnya potensi UMKM kebanyakan diantaranya karena terkendala masalah akses modal kerja atau kredit usaha, deregulasi, manajemen usaha dan administrasi serta kontinuitas pasokan bahan baku.

Karena itu, untuk menggenjot pengembangan UMKM perlu adanya keterlibatan stakeholder dan melakukan temu usaha bisnis dalam rantai nilai UMKM. Serta  pemerintah juga bisa menseponsori pelatihan-pelatihan kewirausahaan. Keberadaan gerai UKM saat ini di beberapa tempat termasuk di mall di Kota Tangerang Selatan (kerjasama dengan pihak mall Lotte Mart dan Bintaro Plaza) harus dioptimalkan. Namun ke depan perlu dikembangkan juga adanya pusat pameran hasil produk UMKM seperti Smesco di Jakarta.

Karena, untuk mengembangkan UMKM di Kota Tangerang Selatan diantaranya membutuhkan dukungan ketersediaan ruang pameran hasil produk UMKM. Dalam hal ini produk UMKM yang dipamerkan harus menarik dan ruang pameran harus luas untuk memudahkan penyelenggara mengundang banyak pengunjung. Jika dikombinasikan dengan faktor daya beli daerah, maka banyaknya pengunjung berkontribusi pada pencapaian transaksi pameran.

Setidaknya, hal ini bisa memberikan rasa percaya diri kepada pelaku UMKM ketika hasil produknya minimal dikenal dan dilihat oleh pengunjung. Karena ternyata ketidakpercayaan diri ini juga mempengaruhi pelaku UMKM untuk tidak berani mengembangkan diri dalam produknya, takut gagal dan takut tidak laku.

Sehingga, ke depan Pemerintah Kota Tangerang Selatan harus menyediakan ruang pameran yang luas dan memadai untuk menampung produk – produk UMKM di Kota Tangerang Selatan. Untuk menarik minat pengunjung, nantinya setelah ada gedung/ ruang khusus pameran produk UMKM ini akan diselenggarakan secara berkala event  dengan tema – tema tertentu. Sebagai gambaran, dalam transaksi penjualan di Islamic Book Fair (IBF) ke-11 meningkat 15-20% dari tahun sebelumnya hingga menembus angkat di atas 100 miliar rupiah selama pameran berlangsung. (www.islamic-bookfair.com). Sebuah pasar yang menjanjikan dan menguntungkan bukan?.

Dengan harapan, adanya ruang pusat pameran UMKM ini dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi, menumbuhkan lapangan pekerjaan, dapat mengembangkan ekonomi kerakyatan dan pada akhirnya bisa mensejahterakan masyarakat di kota yang kita cintai ini. Wallahu a’lam.[Abu Hylmi]***

Entri Populer

 
News & Artikel Abu Hylmi © 2011 DheTemplate.com & Main Blogger. Supported by Makeityourring Diamond Engagement Rings

You can add link or short description here