Diberdayakan oleh Blogger.
 
Selasa, 19 Juni 2012

Pedagang Tolak Revitalisasi Pasar Jombang

0 komentar

 JOMBANG – Forum Komunikasi Pedagang Pasar Jombang (FKPPJ) Kota Tangsel menolak revitalisasi pasar tersebut. Pedagang beralasan, pasar yang berbatasan dengan stasiun Kereta Api Jombang-Sudimara itu maih layak pakai.

Tidak itu saja, FKPPJ mengklaim seluruh pemilik kios masih memiliki hak guna pakai Pasar Jombang hingga tahun 2020. Atau masa tenggang waktu delapan tahun lagi sejak mendapatkan hak guna pakai Pasar Jombang yang mereka ajukan pada 2000 lalu. “Kami sangat kecewa, padahal hak guna pakai pasar ini masih menyisakan waktu delapan tahun lagi. Tapi kenapa ada pihak yang memasarkan kios di Pasar Jombang ini dengan memasarkan lewat spanduk yang dipampang di depan pasar,” kata Haji Udin, salah seorang pedagang, Ahad (17/6).

Menurut Udin, seharusnya Pemkot Tangsel lebih mengutamakan nasib pedagang kecil yang menaruh harapan hidup keluarganya di pasar tersebut. “Ini kan rencana revitalisasi pasar, guna kepentingan pembangunan fly over. Sayangnya,  pembangunan besar itu mengorbankan kepentingan rakyat kecil,” tuturnya.

Ketua FKPPJ Pasar Jombang, Rusdi mengatakan, pihak FKPPJ telah mengirim surat penolakan dan melampirkan tanda tangan dari seluruh pedagang pasar yang mencapai 187 orang sebagai bentuk penolakan rencana revitalisasi pasar tersebut.

“Kami akan tetap mempertahankan hak kami hingga batas waktu yang sudah ditentukan. Bahkan, kami akan membentangkan spanduk sebagai aksi penolakan,” tegasnya.

Sumber : Tangerang Ekspres/ Hal. 5&10/ Selasa, 19 Juni 2012

Entri Populer

 
News & Artikel Abu Hylmi © 2011 DheTemplate.com & Main Blogger. Supported by Makeityourring Diamond Engagement Rings

You can add link or short description here