Diberdayakan oleh Blogger.
 
Selasa, 15 April 2008

Seminar Penyuluhan Ibu Hamil Rumah Zakat Indonesia Tangerang : Yang Produktif yang hamil….

0 komentar


Tangerang Berdaya- Anggapan bahwa wanita hamil tidak boleh bekerja merupakan persepsi yang salah, hal tersebut terungkap ketika dilaksanakannya seminar penyuluhan bagi wanita pekerja yang sedang hamil. training tersebut dilaksanakan pada hari Senin (15/4/08) merupakan hasil kerjasama yang apik antara Rumah Zakat Indonesia Cabang Tangerang dengan Serikat Pekerja Nasional (SPN) PT Pancaprima Ekabrothers yang terletak di kecamatan Pasar Kemis, Tangerang.

“sekarang jaman emansipasi, wanita hamil adalah fitrah, bekerja untuk membantu perekonomian keluarga diperbolehkan, wanita bekerja disaat hamil tidak berbahaya bagi kandungannya, hanya saja hindari pekerjaan yang membahayakan atau terlalu berat atau berhubungan dengan radiasi atau bahan kimia, terutama pada usia kehamilan muda. Ujar ibu Eulis selaku pembicara tunggal dari Dinas Kesehatan.

Pak Agus Hendarman selaku perwakilan dari pihak manajemen, berujar “terima kasih kepada semua pihak atas terselenggaranya kegiatan ini, sesungguhnya program-program buyer menjadi tolak ukur dalam penjualan di perusahaan kita, walau dalam suasana kerja bisa melaksanakan acara ini.” Sesungguhnya para karyawan juga berhak untuk mendapatkan informasi dan penambahan wawasan, sehingga dengan hak tersebut bisa menambah semangat dalam bekerja.

Sementara itu, Pak Juher Wardani selaku perwakilan dari SPN P.T Pancaprima mengatakan, ”Acara seperti ini sangat bermanfaat bagi karyawan, karena jika karyawan sehat maka produktivitas kerja menjadi bagus dan meningkat, sehingga perusahaan menjadi senang,”

Respon dari karyawan untuk acara tersebut sangat bagus, sehingga kapasitas ruangan tidak bisa menampung semua peserta yang berjumlah 130 karyawati, untuk itu dari pihak panitia membagi acara tersebut menjadi dua sesi, seminar penyuluhan yang berjudul “Meningkatkan Produktivitas Kerja Saat Hamil dan Menyusui” diisi dengan acara ; Praktek Senam Hamil, Penyuluhan tentang info kehamilan, dan dialog interaktif.

Padahal semua peserta tenaganya sudah terkuras karena dalam kondisi bekerja, tetapi tidak mengurangi mereka untuk hikmat mengikuti acara tersebut. Antusiasme peserta begitu terasa ketika banyak diantara mereka yang menanyakan berbagai hal tentang seputar kehamilan. “saya sungguh senang mengikuti acara ini, karena wawasan saya menjadi bertambah, kemudian saya menjadi tau bagaimana senam hamil, asupan gizi atau nutrisi untuk ibu hamil, merawat bayi dalam kandungan”, ujar Ika Yuliana salah satu peserta yang sedang mengandung usia 7 bulan.

Acara ditutup oleh pak Iwan, RFO Rumah Zakat Tangerang yang mewakili lembaga “Terima kasih kepada PT Pancaprima dan donatur-donatur lain yang memberikan kepercayaan kepada rumah Zakat untuk mengelola dana zakat, semoga kerjasama ini bisa berlanjut dikegiatan yang lainnya dan bermanfaat bagi semua, kami juga berdo’a semoga ibu-ibu diberi kesehatan, dan semoga ketika ibu-ibu melahirkan, kelak menjadi anak yang sholeh dan sholehah. Ujarnya “aamiin” suara hadirin kompak.

Entri Populer

 
News & Artikel Abu Hylmi © 2011 DheTemplate.com & Main Blogger. Supported by Makeityourring Diamond Engagement Rings

You can add link or short description here